SMA 1 NARMADA: Rencanaku tak secanggih rencanaMu

Monday, June 20, 2011

Rencanaku tak secanggih rencanaMu

Tidak ada suatu kejadian pun yang kebetulan. Semua telah diatur dan direncanakan dengan sangat cermat dan sempurna.

Yaa Baari', sungguh Engkau telah merencanakan dengan sangat teliti dan cermat setiap kejadian. Tidak ada yang sulit bagiMu. Sangat mudah bagiMu untuk mengubah apapun. Bahkan sebuah perencanaan yang aku sangka sangat sempurna pun bisa dengan mudah Engkau batalkan jika tak sesuai rencana hebatMu.

Astaghfirullah...Yaa Ghofar, ampuni hambaMu yang sok punya rencana ini. Selalu kusebut namamu setiap kali berencana. "Insya Allah"... dengan izinMu, hanya dengan izinMu, tak mungkin dan tak bisa tanpa izinMu. Namun ketika Engkau tak mengizinkan semua berjalan sesuai rencanaku, ternyata masih saja aku tak bisa untuk tidak kecewa. Padahal aku tahu persis bahwa hanya rencanaMu yang pasti akan terjadi.

Mungkin ini pelajaran dariMu agar aku mengerti arti "insya Allah"; agar aku memahami sifat Al Baari'-Mu. Sungguh engkau dapat mewujudkan semua yang Engkau rencanakan, sementara aku hanya dapat merencanakan tanpa jaminan mewujudkannya tanpa izinmu. Engkau Maha Mengetahui apa yang terbaik bagi kami.
"Dan pada sisi Allah lah kunci-kunci semua yang ghaib, tak ada yang mengetahuinya kecuali Dia sendiri, dan dia mengetahui apa yang di daratan dan di lautan, dan tiada sehelai daunpun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya (pula), dan tidak jatuh sebutir bijipun dalam kegelapan bumi dan tidak sesuatu yang basah atau yang kering melainkan tertulis dalam kitab yang nyata (Lauh Mahfuzh)" (Al An'am : 59)

No comments:

Post a Comment